JAKARTA (SDN Kebon Jeruk 02 Pagi) - Untuk menghadapi persiapan menjelang ujian Asesmen Sumatif Sekolah (ASS) kelas 6 tahun pelajaran 2023/2024 yang akan dilaksanakan pada hari Senin (29/4/2024), SDN Kebon Jeruk 02 Pagi mengadakan acara Istighosah bersama yang dilaksanakan pada hari Jum'at (26/4). Kegiatan ini dihadiri oleh peserta didik kelas 6 beserta orang tua dan para guru juga karyawan SDN Kebon Jeruk 02 Pagi.
Pelaksanaan kegiatan ini dimulai pada pukul 06.30 WIB di lapangan Sekolah. Kegiatan diawali dengan sholat Dhuha berjamaah yang di imami oleh Bpk.Achmad Zarkasih, M.Pd, kemudian disambung dengan Istighosah bersama.
Sebagai puncak acara istighosah, para peserta didik dan lainnya mendengarkan sambutan atau pesan dari kepala sekolah Bpk.H.Komaryudi, S.Pd untuk menyemangati para peserta didik kelas 6 agar selalu berdoa dan memohon doa restu orang tua serta belajar dengan tekun dalam menghadapi ujian ASS di hari senin.
"Sukses dalam ujian adalah proses dua langkah sederhana, percaya pada diri sendiri dan belajar dengan sungguh² tak lupa dikuatkan dengan doa. Semoga allah mudahkan dalam menjawab setiap pertanyaan, ibu yakin kalian pasti bisa." (Ibu.Tiharoh, S.Pd.I)
إرسال تعليق
Terima kasih atas komentar anda.